SMKN 6 PINRANG,- Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) Kecamatan Batulappa, melakukan kunjungan ke SMKN 6 Pinrang, untuk melakukan sosialisasi Pemilihan Umum tahun 2024 bagi siswa-siswi SMKN 6 Pinrang yang menjadi pemilih pemula, Selasa 28/02/2023.
Pada kegiatan sosialisasi ini para pemilih pemula merupakan siswa kelas XI dan kelas XII SMKN 6 Pinrang yang usianya memasuki 17 tahun, siswa-siswi SMKN 6 Pinrang sangat bersemangat dan begitu antusias mengikuti materi yang dibawakan oleh Panwaslu Kecamatan Batulappa.
Salah satu Guru SMKN 6 Pinrang yang ikut mendampingi kegiatan sosialisasi ini, Takdir Al Habsy, S.Pd, menyampaikan terima kasih kepada Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) Kecamatan Batulappa dan jajarannya karena memilih SMKN 6 Pinrang sebagai sekolah untuk sosialisasi kepemiluan.
“Apresiasi dan terima kasih kepada Panwaslu Kecamatan Batulappa dan jajarannya karena sudah hadir kesekolah kami untuk memberikan pendidikan politik terkait kepemiluan bagi anak-anak kami dan saya berharap agar seluruh anak-anak yang hadir meneruskan seluruh informasi yang sudah didapat kepada teman-teman serta kepada keluarga” Ujarnya.
Beri Komentar